Oleh : Dra. Hj. Dedeh Widaningsih, M.Pd
A. Pendahuluan
Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP)
Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan adalah kurikulum operasional yang disusun dan dirancang oleh masing-masing satuan pendidikan. Di dalam KTSP terdapat standar kompetensi dan kompetensi dasar. Kompeten merupakan hasil belajar (outcomes) yang diwujudkan pada peserta didik setelah melalui pendalaman kompetensi. Kompetensi mencakup pengetahuan, keterampilan, sikap dan nilai-nilai yang diwujudkan dalam kebiasaan berpikir dan bertindak. Kompetensi dasar dinyatakan pada setiap jenjang dan tingkatan dalam setiap mata pelajaran atau bidang studi.
Profesi dan Profesional
Profession dalam bahasa Inggris berarti accupation sebagai kata sifat kepemilikan atau berhubungan dengan suatu profesi, memiliki atau menunjukkan keterampilan seorang profesional, berhubungan dengan aktivitas tertentu sebagai one’s man paid accupation (dibedakan dengan amatir). Professional juga dapat berarti orang yang profesional (n professional person).
Cara Mencapainya
Kompetensi maupun profesional dapat dicapai melalui suatu upaya dan dirancang dalam program tertentu yang terbuka dan diketahui banyak orang. Pada KTSP, prinsip-prinsip kegiatan belajar mengajar (KBM), menekankan pada belajar yang berpusat pada peserta didik. Belajar dengan melakukan, mengembangkan, kemampuan sosial, mengembangkan keingintahuan, imajinasi, dan fitrah berTuhan. Mengembangkan keterampilan pemecahan masalah, mengembangkan kreativitas siswa, mengembangkan kemampuan ilmu dan teknologi, menumbuhkan kesadaran sebagai warga negara yang baik, belajar sepanjang hayat, perpaduan kompetensi, kerja sama dan solidaritas. Untuk memotivasi peserta didik disarankan strategi pembelajaran menggunakan prinsip-prinsip kebermaknaan, pengetahuan dan keterampilan bersyarat, pemodelan, komunikasi terbuka, keaslian dan tugas yang menantang, latihan yang tepat dan aktif, penilaian tugas, kondisi dan frekuensi yang menyenangkan, keragaman pendekatan, mengembangkan beragam kemampuan, melibatkan sebanyak mungkin indera. Keseimbangan pengaturan pengalaman belajar (termasuk refleksi dan pemberian waktu yang cukup untuk berpikir, dan memberikan kesempatan untuk membangun sendiri gagasannya).
B. Model Pembelajaran Matematika
Perlunya Model Pembelajaran
Untuk menciptakan komunitas peserta didik yang mahir (creating communities of expert learners), kita perlu memulai pencarian pengetahuan dan hakekat pembelajaran. Model pembelajaran membantu peserta didik mencari informasi, gagasan, keterampilan, nilai-nilai, cara berpikir, dan makna atau cara mengekspresikan diri mereka, juga membekali mereka cara belajar. Guru-guru yang sukses bukanlah sekedar penyaji yang karismatik dan persuasif. Peran utama dalam pembelajaran adalah menciptakan pembelajar yang berdaya guna (powerful learneras). Model-model pembelajaran dipersiapkan oleh para tokoh pendidikan sebagai contoh dan alternatif yang lebih konkret yang diperkirakan sesuai dengan hakikat pembelajaran bidang studi tertentu dan tingkat perkembangan intelektual peserta didik.
Artikel selengkapnya, silakan download DISINI
ReadMore...
MODEL PEMBELAJARAN MATEMATIKA DALAM IMPLEMENTASI KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN
Ikatan Guru Indonesia, Selasa, 05 Oktober 2010Kekerasan Dalam Dunia Pendidikan
Ikatan Guru Indonesia, Minggu, 27 Juni 2010
Oleh:
Prof. Dr. H. Wahyu,
FENOMENA KEKERASAN
Dunia pendidikan Indonesia kembali diwarnai oleh kekerasan,dan kita belum hilang dari ingatan tentang kasus-kasus kekerasan di dunia pendidikan,seperti antara lain :
1.Hendara Saputra, seorang mahasiswa Akademi Kepolisian Semarang yang dianiaya oleh 6 orang seniornya ( Suara Pembaharuan, 18/8/2006 ).
2.Kasus pelecehan menimpa beberapa mahasiswa Fisipol UNSOED Purwokerto ( Suara Pembaharuan, 18/9/2006 ).
3.Pembunuhan mahasiswa oleh preman di IKIP PGRI Mataram sebagai akumulasi kekerasan antara yayasan dengan mahasiswa ( Suara Pembaharuan, 18/9/2006 ).
4.Siswa kelas I dipukul beberapa seniornya, kelas II di SMA Swasta di Jakarta (9/6/2007).
5.Kasus Cliff Muntu, tentang kekerasan yang terjadi di IPDN, yang berujung pada kematian ( Kompas, 11/4/2007 ).
6.Di SMPN 3 Babelan Kab. Bekasi, 3 orang siswa dipukul oleh teman-temannya sendiri atas perintah gurunya. Penyebabnya sepele, si anak tidak memakai Badge Identitas Sekolahnya ( Supriyadi, 31/5/2007 ).
7.Kasus Raju, bocah dari Langkat yang menjadi berita karena dihukum di Pengadilan untuk kasus intimidasi yang dilakukan terhadap bocah lainnya ( Iwan Gunawan, 7/3/2008 ).
8.Seorang siswa kelas 2 SD di Bandung mengadu kepada gurunya perihal kemarahan orang tuanya pada dirinya, karena siswa tersebut telah melarang orang tuanya merokok. Kekerasan orang tuab dirumah yang terbawa ke sekolah ( Iwan Gunawan, 7/3/2008 ).
9.Eko Haryanto, murid kelas VI SD di Kab. Tegal yang mencoba bunuh diri karena malu gara-gara menunggak sembilan bulan uang sekolah pada 2 Mei 2005 (Kompas, 14/4/2007 ).
10.Bunyamin, siswa kelas II SMK Negeri di Kab. Tegal,pada tanggal 7 April 2005 ditemukan tewas gantung diri karena tidak mampu membayar SPP ( Kompas, 14/4/2007 ).
11.A. Haryanto, siswa kelas VI SD Negeri di Sanding Kab. Garut,juga mencoba bunuh diri karena malu dengan temannya karena belum bayar uang ekstra kurikuler ( Kompas, 14/4/2007 ).
APA KEKERASAN ITU ?
1.Kekerasan (Violence) berasal dari gabungan kata latin VIS (daya, kekuatan) dan LATUS (membawa).
2.Menurut KUBI, kekerasan adalah sifat atau hal yang keras ; kekuatan, paksaan (desakan atau tekanan yang keras).
3.Kekerasan adalah tindakan yang mendasarkan diri pada kekuatan (penghancuran, perusakan, keras, kasar, kejam, ganas) untuk memaksa pihak lain tanpa setuju.
HASIL PENELITIAN
1. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan UNICEP (2006) di beberapa daerah di Indonesia menunjukkan bahwa sekitar 80% kekerasan yang terjadi pada siswa dilakukan oleh guru.
2.Di Indonesia cukup banyak guru yang menilai cara kekerasan masih efektif untuk mengendalikan siswa (Philip, 2007).
3.Cara kekerasan dampaknya kepada siswa :
a.Traumatis psikologis,
b.Siswa akan menyimpan dendam,
c.Makin kebal terhadap hukuman,
d.Cenderung melampiaskan kemarahan dan agresif terhadap siswa lain yang dianggap lemah (Phillip, 2007).
BENTUK KEKERASAN PADA SISWA
1.Kekerasan Fisik, yang berakibat luka atau cidera pada siswa, seperti memukul,menganiaya.
2.Kekerasan Psikis, kekerasan secara emosional dilakukan dengan cara menghina, melecehkan , mencela, melontarkan, kata-kata yang menyakitkan perasaan, melukai harga diri, menurunkan rasa percaya diri, membuat orang lain hina, kecil, lemah, jelek, tidak berdaya.
3.Kekerasan Defensive, dilakukan dalam rangka tindakan perlindungan, bukan tindakan penyerangan,
4.Kekerasan Agresif, dilakukan untuk mendapatkan sesuatu, seperti merampas.
TINDAKAN KEKERASAN SEBENARNYA BERTENTANGAN DENGAN PRINSIP DASAR KEMANUSIAAN, SEPERTI :
1.Tidak menghargai perbedaan pendapat,
2.Harmonisasi kehidupan,
3.Kebebasan menyampaikan pendapat,
4.Menyelesaikan permasalahan dengan cara-cara damai,
5.Menyelesaikan masalah tidak lagi melihat adanya solusi alternatif
6.Menjadi presiden buruknya masa depan demokrasi,
7.Menutup peluang kritik yang membangun,
8.Akan menghasilkan efek domino kekerasan yang berkepanjangan,
9.Memicu lahirnya tragedy kemanusiaan.
JIKA KEKERASAN DIANGGAP SEBAGAI KEWAJARAN, MAKA AKAN TERJADI :
1.Krisis Sosial,
2.Krisis Kemanusiaan,
3.Krisis Spritual.
DINEGARA YANG TIDAK DEMOKRATIS
Di Negara yang tidak demokratis pendidikan menjadi alat :
1.Represif,
2.Pemaksaan,
3.Intimidasi,
4.Penyeragaman,
5.Kekerasan.
DI NEGARA DEMOKRATIS
Di Negara demokratis, pendidikan menjadi motor penggerak bagi terbentuknya :
1.Jiwa demokratis,
2.Kebebasan,
3.Keadilan,
4.Persamaan,
5.Dialog.
PENDIDIKAN DEMOKRATIS
Menurut Brubacher (1978) pendidikan demokratis :
1.Menghargai kemanusiaan (dignity),
2.Individual dan kebebasan (akademis),
3.Perbedaan dan keanekaragaman,
4.Persamaan hak (equalitarianism),
5.Disesuaikan dengan aneka perbedaan (kebutuhan, kecerdasan, kemampuan).
FAKTOR-FAKTOR PENYEBAB KEKERASAN DALAM DUNIA PENDIDIKAN
1.Guru
a.Kurangnya pengetahuan bahwa kekerasan itu tidak efektif untuk memotivasi siswa atau merubah perilaku,
b.Persepsi yang parsial menilai siswa. Misalnya, ketika siswa melanggar, bukan sebatas menangani, tapi mencari tahu apa yang melandasi tindakan itu,
c.Adanya hambatan psikologis, sehingga dalam mengelola masalah guru lebih sensitive dan reaktif,
d.Adanya tekanan kerja : target yang harus dipenuhi oleh guru, seperti kurukulum, materi, prestasi yang harus dicapai siswa, sementara kendala yang dihadapi cukup besar,
ePola yang dianut adalah mengedepankan factor kepatuhan dan ketaatan pada siswa, mengajar satu arah (dari guru ke murid),
f.Muatan kurikulum yang menekankan pada kemampuan kognitif dan cenderung mengabaikan kemampuan efektif, sehingga guru dalam mengajar suasananya kering, stressful, tidak menarik, padahal mereka dituntut mencetak siswa-siswa berprestasi,
g.Tekanan ekonomi, pada gilirannya bisa menjelma menjadi bentuk kepribadian yang tidak stabil,seperti berpikir pendek, emosional, mudah goyah, ketika merealisasikan rencana-rencana yang sulit diwujudkan.
2.Suasana PBM
a.Ada anggapan belajar terus membebani, membuat siswa strees,
b.Tugas, PR, aturan disiplin, sikap guru yang killer atau memaksakan kehendak membuat siswa merasa berada didalam tempat penyiksaan,
c.Siswa merasa dijejali dengan materi pelajaran tanpa sempat mencerna bagian sesuai dengan tuntutan kurikulum,
d.Siswa masih saja dianggap sebagai objek,
e.Siswa masih diposisikan sebagai orang yang tertindas, orang yang tidak tahu apa-apa, oaring yang harus dikasihani, oleh karenanya harus dijejali dan disuapi,
f.Masih ada pendidikan yang memaksa siswa kerap diminta mengerjakan sesuatu pekerjaan dengan cara yang sangat tidak manusiawi, misalnya dibawah ancaman pukulan.
3.Siswa
Sikap siswa yang tidak bisa lepas dari dimensi psikologis dan kepribadian,seperti;
a.Perasaan diri lemah,
b.Tidak pandai,
c.Tidak berguna,
d.Tidak berharga,
e.Tidak dicintai,
f.Kurang diperhatikan,
g.Rasa takut,
h.Superior/inferior yang dikompensasikan dengan menindas pihak lain yang lemah supaya dirinya merasa hebat.
4.Keluarga
a.Orang tua yang sangat memanjakan anak,
b.Orang tua yang emosional,yang bisa menimbulkan persepsi pada anak bahwa mereka tidak dikehendaki,jelek,bodoh,tidak baik,dll.Dampaknya,anak cenderung menarik diri dari pergaulan,jadi pendiam,pemurung,penakut,dsb.
c.Orang tua mengalami psikologis yang berkepanjangan atau berlarut-larut. Hal ini bisa mempengaruhi pola hubungan orang tua dan anak. Misalnya, stress, sensitif, kurang sabar, mudah marah, melampiaskan kekesalan pada anak. Lama kelamaan kondisi ini bisa mempengaruhi kehidupan anak. Misalnya ia bisa kehilangan semangat belajar, daya konsentrasi,jadi sensitif, cepat marah, dsb.
d.Keluarga yang mengalami disfungsi, misalnya salah satu anggota keluarga sering anggota keluarga lainnya,
e.Keluarga yang sering konflik terbuka, berkepanjangan dan tidak ada solusi alternatifnya. Dampaknya sering dijumpai anak bermasalah.
5.Lingkungan
a.Anak yang tumbuh dan berkembang dalam lingkungan tindakan kekerasan, dan anggota kelompok yang sangat toleran terhadap tindakan kekerasan,
b.Ada kesan budaya kekerasan itu diwariskan dari generasi ke generasi berikutnya. Misalnya, kekerasan yang terjadi mahasiswa senior kepada mahasiswa yunior.
c.Tayangan TV yang berbau kekerasan.Akibatnya, timbul pola pikir yang negatif,jika ingin kuat dan ditakuti, pakai jalan kekerasan.
DAMPAK KEKERASAN PADA SISWA
1.Fisik, mengakibatkan organ-organ tubuh siswa mengalami kerusakan, seperti memar, luka-luka, dll.
2.Psikologis, rasa takut, rasa tidak aman, dendam, menurunnya semangat belajar, daya konsentrasi, kreativitas, hilang inisiatif, daya tahan [mental], menurunnya rasa percaya diri, inferior, stress, depresi, dsb. Dalam jangka panjang bisa berakibat pada penurunan prestasi, perubahan perilaku.
3.Sosial
a.Bisa menarik diri dari lingkungan pergaulan, karena;
- Rasa takut,
- Merasa terancam,
- Merasa tidak bahagia berada di antara teman-temannya.
b.Jadi pendiam,
c.Sulit berkomunikasi dengan guru dan teman-temannya,
d.Mereka jadi sulit mempercayai orang lain,
e.Semakin menutup diri dari pergaulan.
SOLUSI ALTERNATIF UNTUK MENGATASI KEKERASAN PADA SISWA
DI SEKOLAH
1.Sekolah
a.Menerapkan pendidikan tanpa kekerasan di sekolah
b.Mendorong/mengembangkan humaniasi pendidikan;
- Menyatupadukan kesadaran hati dan pikiran,
- Membutuhkan keterlibatan mental dan tindakan sekaligus,
- Suasana belajar yang meriah,gembira dengan memadukan potensi fisik, psikis, menjadi suatu kekuatan yang integral.
c.Hukuman yang di berikan berkolerasi dengan tindakan anak,
d.Terus menerus membekali guru untuk menambah wawasan pengetahuan, kesempatan, pengalaman baru untuk mengembangkan kreativitas mereka.
e.Konseling.Bukan siswa saja membutuhkan konseling, tapi juga guru. Sebab guru juga mengalami masa sulit yang membutuhkan dukungan, penguatan, atau bimbingan untuk menemukan jalan keluar yang terbaik.
f.Segera memberikan pertolongan bagi siapa pun juga yang mengalami tindakan kekerasan di sekolah,dan menindak lanjuti serta mencari solusi alternatif yang terbaik.
2. Orang Tua atau Keluarga
a.Perlu hati-hati dan penuh pertimbangan dalam memilih sekolah untuk anak-anaknya agar tidak mengalami kekerasan di sekolah,
b.Menjalin komunikasi yang efektif antara guru dan orang tua untuk mementau perkembangan anaknya,
c.Orang tua menerapkan pola asuh yang lebih menekankan pada dukungan daripada hukuman,agar anak-anaknya bertanggung jawab secara sosial,
d.Hindari tayangan TV yang tidak mendidik,bahkan mengandung unsur kekerasan,
e.Setiap masalah yang ada, sebaiknya di carikan solusi alternatif yang terbaik dan jangan sampai berlarut-larut,
f.Konsultasilah kepada ahli psikologi atau pihak profesional jika persoalan dalam rumah tangga semakin menimbulkan tekanan sehingga menyebabkan salah satu anggota keluarga mengalami hambatan dalam menjalankan kehidupan mereka sehari-hari.
3.Siswa yang Mengalami Kekerasan segera konsultasi ke orang tua atau guru yang dapat dapercaya menganai kekerasan yang dialaminya sehingga siswa tersebut segera mendapat pertolongan untuk memulihkan kondisi fisik dan psikisnya.
PENUTUP
1.Bagi semua pihak, guru,orang tua,dan siswa untuk memahami bahwa kekerasan bukanlah solusi alternatif yang terbaik, tetapi semakin bertambah masalah.
2.Diharapkan perkembangan humanisasi pendidikan,pendidikan nilai efektif, penerapan metode pembelajaran yang humanis,interalisasi nilai-nilai agama, moral dan budaya nasional ke dalam keseluruhan proses pendidikan dapat mengurangi dan bahkan menghilangkan praktek kekerasan di dalam lembaga pendidikan di Indonesia.
ReadMore...
Dinamika Problematika Kekerasan Pendidikan
Ikatan Guru Indonesia,
oleh :
Drs. H. Humaidi Syukeri*
A. PENDAHULUAN
Permasalahan ‘Kekerasan’ (Children Bullying) di sekolah dewasa ini semakin menjadi perhatian oleh masyarakat dan pemerintah. Sebagaimana diketahui bahwa kekerasan bukanlah hal aneh atau luar biasa dalam kehidupan kita sehari-hari, karena hal itu hampir terjadi di setiap tempat baik di rumah, masyarakat, dan sekolah. Namun demikian, kekerasan tidak pernah menyelesaikan masalah, selain meninggalkan luka fisik maupun luka batin.
Kekerasan tak terkecuali juga kadang terjadi di kelas, kekerasan pun sering terjadi baik dalam bentuk fisik maupun psikis. Beberapa contoh kekerasan yang terjadi di sekolah disebabkan oleh faktor guru, yang secara ‘tidak sengaja’ bertindak dalam kerangka ‘mendisiplinkan siswa’. Hal ini telah membuka peluang terjadinya ‘kekerasan’ yang berlaku di ruang kelas. Banyak guru yang tidak tahu bahwa menjewer, mencubit, memukul, menampar, menendang, menggunduli rambut merupakan bentuk praktik kekerasan. Belum lagi bentuk kekerasan secara psikis yang kerap dilakukan seperti mengintimidasi, mengancam, menghina, merendahkah, menyindir, mendiskriminasikan, mengusir, memaki, mengabaikan, mengejek, menyamakan dengan binatang, dan sebagainya.
Mendisiplinkan siswa memang merupakan suatu bentuk sikap agar anak memiliki tanggung jawab, mandiri dan yang terpenting adalah mengakui hak dan keinginan orang lain serta memiliki tanggung jawab sosial secara manusiawi. Tetapi, apakah harus dilakukan dalam bentuk kekerasan? Hukuman dalam bentuk kekerasan masih dianggap cara efektif untuk mendisiplinkan anak. Bentuk kekerasan seperti menjewer atau mencubit sudah hal yang lumrah, bahkan siswa juga merasa bahwa hal seperti itu merupakan hal lazim untuk pendisiplinan.
Kekerasan bukanlah solusi untuk mendisiplinkan atau membuat anak patuh dan taat kepada perintah guru. Justru, kekerasan akan mengakibatkan hal-hal yang akan berdampak bagi masa depan anak baik dari perkembangan, pertumbuhan dan kepribadiannya. Akibat kekerasan akan membuat perilaku anak menjadi tidak konsisten yakni patuh di depan dan berani di belakang guru, orang tua, atau pimpinan.
Hubungan dengan sosial berorientasi kepada kekuasaan dan ketakutan.
Siapa yang lebih berkuasa dapat berbuat sekehendak hatinya, karena ingin dihormati, ingin disegani, ingin ditakuti, ingin diakui, ingin berwibawa. Sedangkan yang tidak berkuasa menjadi tunduk walau tertekan dan terpaksa. Kekerasan psikis yang nyata terjadi di sekolah seperti siswa tidak percaya diri dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan guru karena takut salah, mereka menjadi seorang penakut dalam proses pembelajaran, kreativitas mereka menjadi terhambat, indispliner, dan tidak semangat pergi ke sekolah. Untuk mendisiplinkan anak haruslah dilakukan secara berkelanjutan. Artinya, disiplin harus ditanamkan sejak usia dini dan harus dilakukan secara konsisten. Dalam hal ini, guru harus memberikan teladan yang baik, memotivasi dan memberikan batas-batas yang jelas mana yang boleh dan tidak boleh dilakukan, dengan komunikasi yang dapat dipahami dan disepakati bersama
Apabila pelanggaran terjadi, maka sikap guru adalah menasihati dan memberikan pengertian kepada anak tentang perilaku yang dilanggarnya. Di satu sisi, guru dapat memberikan sikap tegas tetapi bukan berarti harus dengan cara kekerasan berupa penyaluran emosi atau luapan kemarahan yang akan menyebabkan rasa sakit bagi yang dihukum.
Hukuman akan mengakibatkan anak memiliki rasa dendam. Apabila tidak dapat membalaskan dendamnya, maka akan terjadi pengalihan dalam bentuk kekerasan terhadap orang lain misalnya tawuran, dan sikap kasar.
Yang tidak kalah penting, teladan para pendidik akan menjadi “pedoman” bagi para siswanya. Guru yang judes, suka menghardik, apalagi melakukan kekerasan fisik, tanpa disadari akan ditiru oleh para siswa. Sebaliknya, perilaku guru yang cerdas, sabar, memperlakukan siswa dengan penuh kasih sayang, dengan sendirinya akan mendorong siswa berprestasi, dan menjauhkan mereka dari berbagai konflik.
Hubungan dengan sosial berorientasi kepada kekuasaan dan ketakutan. Siapa yang lebih berkuasa dapat berbuat sekehendak hatinya, karena ingin dihormati, ingin disegani, ingin ditakuti, ingin diakui, ingin berwibawa. Sedangkan yang tidak berkuasa menjadi tunduk walau tertekan dan terpaksa. Kekerasan psikis yang nyata terjadi di sekolah seperti siswa tidak percaya diri dalam menjawab pertanyaan-pertanyaan yang dilontarkan guru karena takut salah, mereka menjadi seorang penakut dalam proses pembelajaran, kreativitas mereka menjadi terhambat, indispliner, dan tidak semangat pergi ke sekolah. Untuk mendisiplinkan anak haruslah dilakukan secara berkelanjutan. Artinya, disiplin harus ditanamkan sejak usia dini dan harus dilakukan secara konsisten. Dalam hal ini, guru harus memberikan teladan yang baik, memotivasi dan memberikan batas-batas yang jelas mana yang boleh dan tidak boleh dilakukan, dengan komunikasi yang dapat dipahami dan disepakati bersama.
Lagi pula, guru yang memiliki kasih sayang memancarkan wibawa dan keteduhan, sehingga setiap masalah yang dihadapi siswa akan mudah diredam dan dicarikan solusi secara bersama-sama. Bahkan, berhadapan dengan guru yang berwibawa, menjauhkan siswa dari kekerasan
B. POKOK PERMASALAHAN
Mengapa terfokus pada persoalan Bullying dan bukan pada perilaku agresif?
Adalah bukan hal mudah untuk menjawab pertanyaan ini, karena bullying merupakan salah satu aspek dari perilaku agresif. Agresi seringkali muncul di antara individu dengan kekuatan yang setara. Dapat juga merupakan ekspresi ke semua arah, tidak hanya terhadap mereka yang kurang memiliki kekuasaan. Bagaimanapun, perilaku bullying tidak sama dengan perilaku agresif. Perilaku bullying selalu terjadi ketika terdapat ketidakseimbangan kekuatan. Sebagaimana semua perilaku agresif, bullying dapat merupakan bentuk ekspresi secara langsung, dalam bentuk perilaku fisik atau verbal terhadap seseorang.
Dapatkah Bullying dihentikan?
Berbagai hasil penelitian menunjukkan beberapa intervensi yang dikembangkan di beberapa negara dan hal ini menunjukkan bahwa perilaku bullying dapat secara signifikan dikurangi. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa intervensi tersebut akan semakin sukses apabila melibatkan para siswa sejak duduk di bangku pra-sekolah dan sekolah dasar.
C. DAMPAK BULLYING
Bagi anak-anak yang mendapatkan pengalaman kekerasan secara berulang-ulang akan menderita dengan berbagai pengaruh, seperti :
1. Kehilangan citra-diri (loss of self-esteem) yang terjadi bertahun-bertahun setelah perilaku kekerasan terhenti;
2. Meningkatkan isolasi, tanpa teman dan tidak dipercaya oleh orang lain;
3. Depressi, dan pada beberapa kasus ekstrim dapat menimbulkan keinginan bunuh diri.
4. Ketidakhadiran dan kemampuan untuk berkonsentrasi di sekolah menurun;
5. Pengaruh terhadap keluarga;
6. Munculnya perilaku tidak konsisten, anak akan patuh di depan tapi berontak di belakang.
D. MENDIDIK ANAK BERKENAAN DENGAN BULLYING
Dalam mendidik anak berkenaan dengan bullying dapat direncanakan berdasarkan pada 4 aspek, yaitu : pengetahuan, sikap, ketrampilan dan perilaku.
Para guru dapat mengembangkan hal-hal, antara lain :
1. Pengetahuan dan Pemahaman
a. Apa yang menyebabkan perilaku bullying terjadi ?
b. Apa yang dimaksud dengan ’Bullying’ dan dalam bentuk apa sajakah perilaku bullying terjadi?
- Menyebabkan kerusakan pada hal-hal apa sajakah perilaku bullying tersebut?
- Mengapa perilaku bullying tidak dapat diterima?
- Apa yang harus dilakukan untuk menghentikannya?
2. Sikap-sikap dan nilai-nilai
Kesadaran menghargai orang lain sama dengan menghargai diri sendiri.
a. Simpati terhadap siswa yang menjadi korban bullying dari seseorang.
b. Menumbuhkan rasa malu apabila melakukan perilaku bullying.
c.Perasaan empati terhadap orang lain, terutama terhadap mereka yang menjadi korban bullying,
- Menumbuhkan rasa tanggungjawab untuk membantu mereka yang mendapatkan perilaku tidak fair dari orang lain;
- Menerima orang-orang yang memiliki perbedaan.
3. Ketrampilan
a. Kapasitas untuk menjaga anak-anak dari perilaku bullying tersebut;
b. Kapasitas yang ada dimanfaatkan untuk mengkontrol emosi-emosi negatif, seperti rasa marah, stress.
4. Perilaku
Nasihat berupa tindakan (contoh perilaku teladan) lebih mudah diikuti ketimbang sekedar kata-kata.
1)Perilaku yang tidak menakutkan, guru dan pimpinan sebagai orang tua, teman sebagai saudara
2)Sensitif (memiliki kehalusan atau kepekaan hati)
3)Konsisten dalam ucapan dan perbuatan untuk perbuatan baik
4)Menghidari kesombongan, membanggakan diri, suka pujian dan sanjungan, waspadai perilaku guru merasa paling berkuasa, paling pintar, paling memiliki, paling baik.
5)Tidak keluh kesah.
•Perilaku murid sebagai sumber belajar yang hidup bagi guru. Murid adalah cermin guru. Murid licik tanda gurunya tidak benar, murid agresif tanda guru reaktif, murid sulit paham tanda gurunya tidak cerdas, murid sulit mendengar tanda guru lebih suka didengar.
* Penulis adalah Kepala Dinas Pendidikan
Provinsi Kalimantan Selatan
ReadMore...
Jika Guru Kreatif, Muridnya juga Akan Kreatif (Sebuah Tantangan Bagi Guru di Era Digital)
Ikatan Guru Indonesia, Senin, 31 Mei 2010
Oleh Abdul Halim Rahmat*
Suasana kelas seketika menjadi hening ketika seorang guru memasuki ruang kelas. Tidak begitu lama kemudian terucap dari mulutnya, “Hari ini kalian boleh pulang, karena guru-guru akan mengadakan rapat sekolah”. Sontak kelas yang hening itu berubah jadi gaduh, “horee..” semua siswa berteriak kegirangan.
Fenomena tersebut di atas sudah sering kita dengar dan bahkan kita alami sendiri. Terikan “horee” yang diekspresikan siswa tersebut menunjukkan rasa kegirangan terbebas dari belajar. Padahal mereka sudah bangun pagi-pagi, kemudian berangkat ke sekolah dan tentunya siap untuk belajar. Hal ini menunjukkan bahwa peserta didik menjalani proses belajar di sekolah bagaikan dalam penjara. Ternyata sistem persekolahan kita masih tidak membebaskan dan tidak menyenangkan bagi siswa.
Suasana belajar yang menyenangkan adalah salah satu faktor yang dapat mendukung keberhasilan pembelajaran, karena disitu ada motivasi dari siswa untuk belajar. Jika motivasi dari siswa tidak ada, maka dapat dipastikan bahwa proses belajar mengajar tidak akan mencapai tujuan pembelajaran yang diharapkan. Karena itu seorang guru dituntut untuk dapat memunculkan semangat dan motivasi siswa untuk belajar terlebih dahulu dengan mendesain pembelajaran yang menyenangkan. Seorang guru dituntut untuk memiliki jiwa kreatifitas. Kreatif dalam merancang sebuah pembelajaran, kreatif dalam menciptakan model-model pembelajaran dan kreatif dalam menggunakan alat dan sumber pembelajaran.
Guru yang kreatif, secara tidak langsung akan menjadikan siswanya menjadi kreatif pula, bahkan bisa jadi kreatifitas siswa akan melebihi dari gurunya, bak pepatah mengatakan, ”guru kencing berdiri, murid kencing berjalan”. Model-model pembelajaran yang merangsang kreatifitas akan memunculkan ide-ide segar dari siswa untuk mengeksplorasi lebih jauh tentang materi pembelajaran.
Pada dasarnya semua manusia yang terlahir ke dunia ini membawa naluri kreatif. Manusia zaman dahulu bisa menciptakan berbagai fasilitas hidup dan dapat beradaptasi dengan alam sehingga manusia bisa bertahan hidup sampai sekarang. Tetapi kenapa tiba-tiba sekarang para siswa menjadi sosok yang takut atau malu-malu untuk mengungkapkan ide-ide maupun pertanyaaan, begitu duduk di bangku sekolahan. Salah satunya karena mereka merasa dalam tekanan ketidakdinamisan kurikulum dan kekurang kreatifan guru-guru dalam merancang proses pembelajaran.
Tantangan Bagi Guru di Era Digital
Tantangan di masa depan, dengan karakteristik perkembangan masyarakat dan dunia yang semakin kompleks, menuntut guru untuk mampu memunculkan kreativitasnya dalam merancang model pembelajaran baru agar anak didiknya menjadi kreatif pula. Sehingga nantinya, para siswa mempunyai bekal dan kemampuan dalam menghadapi hidup yang makin mengglobal ini.
Nancy Walser, sebagaimana dikutip Manthey G (2008), dalam tulisannya berjudul Attaining 21st Century Skills in a Complex World, mengingatkan agar sekolah membekali anak didiknya dalam hal berpikir kritis, kemampuan kerja sama, keterampilan berkomunikasi baik lisan maupun tulisan, bekerja mandiri, memimpin, beradaptasi secara cepat, dan tanggung jawab, serta memiliki wawasan global.
Kini, apa yang dikatakan oleh Walser itu telah terbukti. Masyarakat dunia didominasi oleh mereka yang memiliki pemahaman, keterampilan, dan pengetahuan yang cukup tentang hal-hal tersebut di atas. Untuk bisa memiliki semua kemampuan tersebut, masyarakat berharap kepada institusi sekolah untuk dapat mewujudkannya. Karena sebagian besar waktu mereka di habiskan di sekolah. Sosok guru sangat penting disitu, karena ia adalah figur sentral dalam institusi sekolah.
Sekarang, dengan perkembangan teknologi informasi yang semakin maju, perubahan struktur masyarakat yang semakin cepat, menuntut seorang guru untuk menjadi sosok yang khas, yang memahami materi pembelajaran secara luas, terampil dan kreatif dalam pendekatan mengajar serta mampu memahami dan memfasilitasi keberbedaan individual pada diri setiap anak.
Peran itu tidak akan mungkin dijalankan seorang guru ketika mereka sendiri tidak mau menyiapkan diri dan tidak mau berubah. Guru harus melakukan perubahan dari dirinya sendiri. Guru tidak selayaknya meminta pihak mana pun untuk mengubah dirinya. Gurulah yang harus menyelesaikan masalah pendidikan. Pemerintah hanya bertugas sebagai lembaga yang mengurus dan mengelola administrasi pendidikan.
Salah satu perubahan yang harus di lakukan guru di era digital ini adalah mampu menguasai Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dan menerapkannya dalam proses belajar-mengajar. Seorang guru harus mulai mengikuti trend pendidikan mutakhir. Trend TIK dengan fasilitas digital dan dukungan internet sebagai fasilitas belajar menjadikan kebutuhan wajib. Bila guru tidak berubah dan tetap bertahan dengan pola konvensional, maka ia akan tergilas oleh teknologi dan percepatan pengetahuan siswa-siswinya yang sangat melek teknologi. Kebutuhkan TIK sudah menjadi kebutuhan bersama. Konsep E-Learning sudah bergulir dan tidak sekedar wacana namun sudah menjadi realita.
Sungguh menyenangkan ketika penulis mengajar di sebuah Sekolah Menengah Atas , ketika dilakukan diskusi kelompok di kelas, siswa-siswa saling beradu argumentasi disertai data-data yang valid, akurat dan up to date. Sehingga suasana diskusi menjadi hangat dan bersemangat, para siswa termotivasi untuk mengeksplorasi lebih jauh tentang materi yang didiskusikan. Pada waktu itu, penulis membebaskan para siswa untuk mengakses internet melalui ponsel yang dimiliki siswa. Dengan bantuan mesin pencari seperti “Google”, para siswa dengan mudah mendapatkan data yang mereka inginkan. Sehingga para siswa tidak akan kehabisan bahan atau sumber belajar. Mereka tidak terpaku kepada buku teks yang mereka miliki, namun bisa mengeksplor lebih jauh lagi dengan bantuan internet.
Penggunakan fasilitas Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) dalam proses pembelajaran, sungguh menjadi kebutuhan pendidikan sekarang ini dan di masa depan. Dengan fasilitas TIK, proses pembelajaran menjadi menyenangkan, menarik, dan dapat merangsang keingintahuan siswa lebih jauh tentang materi yang dipelajari.
Seiring dengan hal tersebut di atas, Klub Guru Indonesia (KGI) sebagai organisasi profesi guru yang didirikan dan dibangun oleh para guru dan aktivis pendidikan berupaya untuk meningkatkan kompetensi dan profesionalismenya agar dapat menjadi pelaku perubahan dalam pembangunan bangsa ini. Para guru harus mampu mengubah dirinya sendiri menjadi guru profesional dibidangnya. Dengan motto “Sharing and Growing Together”, Klub Guru Indonesia akan menjadi komunitas yang tepat bagi para guru dan siapa saja yang tertarik dan peduli pada pentingnya memajukan dunia pendidikan dan keguruan.
Sebagai upaya agar para guru menguasai dan memahami TIK serta pro aktif menggunakannya dalam pembelajaran, Klub Guru Indonesia dengan support dari Intel Indonesia Corporation membuat program “Sagusala” (Satu Guru Satu Laptop) yang merupakan terobosan agar setiap guru di Indonesia memperoleh kemudahan dalam memiliki laptop sebagai alat bantu dalam proses pembelajaran dan Sagumutu (Sekolah Guru Bermutu) dengan memberikan berbagai pelatihan TIK untuk guru yang disusun secara sistematis dan berkelanjutan
Menjadi guru kreatif di tengah murid-murid masa kini memang tidak mudah tetapi juga bukan mustahil, semua tergantung pada diri sang guru itu sendiri. Mau berubah atau tidak.
*Penulis adalah Ketua Umum Klub Guru (KGI) Kalsel.
ReadMore...
Guru, Episentrum Kebangkitan Nasional
Ikatan Guru Indonesia,
Oleh: Taufikurrahman, S.Pd.I
Kondisi Bangsa Indonesia saat ini masih terpuruk. Di tengah kekisruhan di bidang politik ekonomi dan keadilan sosial seperti ini, Indonesia masih harus menghadapi beberapa tantangan. Tantangan itu antara lain tantangan globalisasi, tantangan keapatisan masyarakat terhadap penegakan hukum, kepicikan rasa kedaerahan, budaya hedonis, eksklusivisme keagamaan dan tantangan keegoisan setiap individu.
Bangsa ini perlu bangkit. Namun, dari mana kita memulai kebangkitan bangsa ini? Jawabannya: dari dunia pendidikan. Pendidikan diyakini bisa berdampak pada peningkatan kualitas hidup dan kesejahteraan manusia.
Pendidikan juga diyakini bisa mengangkat derajat bangsa menjadi lebih beradab dan modern. Itu sebabnya pendidikan menjadi kunci kebangkitan bangsa ini.
Dari sekian banyak elemen pendidikan, yang manakah yang bisa menjadi episentrum kebangkitan? Tak pelak lagi, elemen pendidikan paling penting adalah guru. Siswa tak ada artinya tanpa guru. Kepala sekolah tidak ada maknanya tanpa guru. Fasilitas yang canggih dan modern tidak ada gunanya bila tak ada guru. Guru menjadi titik sentral kemajuan pendidikan dan kebangkitan bangsa. Tanpa guru, boleh dikata kemajuan pendidikan dan kebangkitan bangsa ini hanya sebuah fatamorgana.
Lantas, bagaimana seharusnya guru memainkan peran pentingnya itu? Setidaknya, guru harus memiliki dan menguasai tiga hal penting, yakni “mumpuni” (kompeten) dalam bidang studi yang diajarkan, piawai dalam mengajar, dan menjadi teladan dalam perilaku (akhlakul karimah).
Tiga modalitas kekuatan guru inilah yang tidak boleh diabaikan, bila guru dianggap memiliki peran sentral dalam kemajuan dunia pendidikan dan kebangkitan bangsa. Guru harus menguasai ilmunya. Tanpa keunggulan ilmu (bidang studi yang ditekuni), guru sulit menghasilkan siswa-siswi yang pandai
Guru memang bukan satu-satunya lumbung ilmu pengetahuan. Tetapi, kadar ilmu pengetahuan yang dimiliki guru sangat berpengaruh dalam mendorong siswa untuk terus belajar dan belajar sepanjang hayatnya.
Dengan demikian, bukan mustahil akan terjadi sebuah revolusi pendidikan yang pada akhirnya menjadi awal terjadinya ”Kebangkitan Nasional di Indonesia yang berbasis pada guru”. Bagaimana dengan Bapak dan Ibu Guru, apakah sudah siap mengaplikasikan peluang dan tantangan ini?
Harus ada suatu gebrakan dan kemauan yang serius untuk melakukan perubahan agar dunia Pendidikan di Indonesia menjadi lebih dinamis dan akseleratif. Bukan hanya menyangkut aspek ekonomi (anggaran), kurrikulum (materi dan system), dan atensi pada SDM pendidikan saja, namun juga kepada hal-hal yang bersifat revolusioner agar cita-cita untuk mencetak sumber daya manusia yang handal dan mumpuni, dapat menjadi nyata adanya. Di harapkan pendidikan di Indonesia dapat benar-benar menjadi tonggak akselerasi kebangkitan nasional di era globalisasi sekarang ini. Semoga !!!
Penulis: Staf Pengajar MAN 2 Banjarmasin
ReadMore...
PENDIDIKAN YANG MEMBEBASKAN
Ikatan Guru Indonesia,
Oleh:
Siti Tarawiyah, M.Pd.I
“Saat ini 2,5 milliar orang hidup dengan kurang dari 2 dollar US per hari. Pada tahun 2015, diperkirakan ada 827 juta penduduk miskin absolut, dan 1,7 milliar lainnya bertahan hidup dengan kurang dari 2 dollar US per hari. 65 negara, atau sekitar 1,2 miliar orang menghadapi resiko gagal dalam memenuhi sedikitnya satu sasaran Millenium Development Goals sampai tahun 2040” (Kofi Annan, mantan Sekjen PBB dalam Human Development Report 2005)
Gambaran Kofi Annan diatas adalah tanda yang sangat jelas mengenai beratnya tantangan untuk mereduksi kesenjangan sosial-ekonomi dunia saat ini. Pembagian antara sedikit kekayaan dan lautan luas kemiskinan yang mengelilinginya.
Keprihatinan terhadap pembagian 'kaya-miskin' dunia saat ini mendorong 189 pemimpin negara dari seluruh dunia mendeklarasikan Millennium Development Goals (MDGs) di tahun 2000 lalu; dengan visi mengurangi kemiskinan, penyakit dan kelaparan, memperbaiki tingkat harapan hidup bayi dan ibu hamil, pendidikan, kesetaraan gender, lingkungan yang sehat serta kerjasama ekonomi antar negara. .
Di Indonesia, kegagalan kita dalam bidang ekonomi-sosial adalah buah di antara kegagalan kita dalam memacu mutu dan kwalitas pendidikan. Point penting dari Pendidikan seharusnya adalah akses terhadap orang miskin dan kualitas pendidikan untuk investasi sosial, agar masyarakat menengah kebawah memiliki keterampilan yang cukup untuk dapat mengakses pekerjaan, menjadi manusia yang merdeka dan mampu menentukan arah dan tujuan hidup untuk kemudian memperbaiki kehidupan ekonomi dan keluar dari kemiskinan.
Namun, usaha yang dilakukan oleh sektor pendidikan kita tampaknya mengecewakan, fakta menunjukkan bahwa tingkat pendidikan angkatan kerja Indonesia sangat rendah. Educational Sector Review memperkirakan bahwa separuh dari pekerja sektor formal dan dua per tiga dari pekerja lainnya terdiri dari angkatan kerja yang tidak tamat sekolah dasar dan berusia muda (Balitbang-Dikbud & IEES, Educational Sector Review, Chapter 2, Economics and Finansial Analysis). Pengaruh negatif terhadap produktifitas nasional dari komposisi umur dan pendidikan tersebut cukup besar. Di samping itu, rata-rata tingkat pendidikan dari angkatan kerja di daerah perkotaan lebih tinggi dan dengan pertumbuhan jumlahnya yang lebih cepat dibandingkan dengan daerah pedesaan (Balitbang-Dikbud dan IEES, Educational Sector Review, Chapter 6, Vocational Technical Education). Yang berarti bahwa, masyarakat miskin yang tinggal di pedesaan hanya memiliki sedikit kemampuan untuk mengakses lapangan pekerjaan karena minimnya keterampilan.
Indonesia - dari rapid assessment Depdiknas, Bappenas & Bank Dunia sepanjang tahun 2001, diperkirakan akan berpenduduk sekitar 254,2 juta pada tahun 2015. Saat itu, dengan penduduk usia 19-25 tahun sebanyak 25 juta jiwa, sekitar 6 juta diantaranya diperhitungkan akan melanjutkan ke pendidikan tinggi -atau sebesar 25%-. Rasio partisipasi ini masih jauh dari apa yang telah dicapai Korea Selatan atau Australia saat sekarang, dimana partisipasi generasi muda dalam pendidikan tinggi diperkirakan sudah mendekati angka 70%. Rasio partisipasi yang sangat rendah yang merupakan imbas dari kemiskinan yang sesungguhnya telah menggerogoti hampir lebih dari separo masyarakat Indonesia.
Persoalannya kemudian semakin diperparah ketika Indonesia, hanya mengakui ”sekolah” sebagai satu-satunya lembaga untuk ”memproduksi” masyarakat terdidik. Artinya, skala intelektualitas, skill dan kwalitas bangsa ini, harus keluar dari satu ”pabrik” formal yang legalitasnya hanya diakui pemerintah, yaitu sekolah. Padahal, sekolah di Indonesia juga tidak pernah bisa memberikan apa yang selama ini kita harapkan. Berdasarkan hasil studi kemampuan membaca tingkat Sekolah Dasar (SD) yang dilaksanakan oleh Organisasi International Educational Achievement (IEA), menunjukkan bahwa siswa SD di Indonesia berada pada urutan ke-38 dari 39 negara peserta studi. Untuk tingkat Sekolah Lanjutan Tingkat Pertama (SLTP), studi untuk kemampuan matematika siswa SLTP di Indonesia hanya berada pada urutan ke-39 dari 42 negara, dan untuk kemampuan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) hanya berada pada urutan ke-40 dari 42 negara peserta (Benny Susanto, 2005). Bukan hanya secara kuantitatif, secara kulitatif pun ternyata pendidikan kita telah gagal. Angka kriminalitas, korupsi dan kejahatan sosial lainnya pun tak pernah terkendali. Pendidikan moral kita pun ternyata sama gagalnya dengan pendidikan intelektual. Sekolah
Kebijakan pendidikan kita yang ”tidak mencerdaskan” menurut banyak pakar tampaknya merupakan persoalan yang berakar dari kesalahan berfikir dalam paradigma pendidikan kita. Pendidikan bukan lagi alat untuk melakukan transformasi dari kegelapan menuju pencerahan. Dalam berbagai macam kebijakan pendidikan itu, terselip berbagai macam proyek yang sering hanya berujung pangkal pada uang dan keuntungan penguasa, pemenangan ideologi dan kepentingan kelompok di atas kelompok yang lain, sampai pencampuradukan antara kepentingan pemenangan agama yang simbolistik dan ketidakjelasan arah visi yang dituju. Semua serba kacau. Dan pendidikan berubah wajah menjadi menyeramkan, sebagai proses pembodohan melalui proyek-proyek yang simpang siur, proses penciptaan anak didik dari yang cerah menuju yang gelap. Konstitusi yang jelas-jelas menitahkan agar negara ”mencerdaskan kehidupan berbangsa” sering tidak diberi makna yang adil dan memadai.
Pendidikan Yang Membebaskan
Menurut Paulo Freire, setiap manusia memiliki kemerdekaannya sendiri, setiap orang adalah tuan bagi pemikirannya. Tidak ada yang harus dan mampu menjadi nahkoda, bagi fikiran orang lain. Kemerdekaan setiap pemikiran, haruslah menjadi kerangka acuan dasar dalam mengembangkan pendidikan yang mampu membebaskan anak didik, sehingga setiap anak, dapat berkembang berdasarkan bakat dan keinginannya masing-masing.
Pendidikan, bagi Freire adalah sebuah proyek yang harus dilakukan bersama-sama antara guru dan murid yang bertujuan membangkitkan kesadaran yang secara fitrah dimiliki setiap manusia. Menurut Freire, setiap manusia, memiliki semacam kesadaran yang merupakan kekuatan utamanya sebagai manusia. Semakin tinggi tingkat kesadaran manusia, maka akan semakin besar pula perannya terhadap dunia. Manusia yang tidak memiliki kesadaran, akan mudah diperbudak, dan dimanipulasi untuk kepentingan-kepentingan pribadi ataupun pemenuhan hawa nafsu kelompok tertentu.
Berdasarkan konsep pendidikan yang berorientasi pada membangun kesadaran yang merdeka, maka Freire menawarkan sebuah sistem pendidikan bebas yang tidak boleh dibatasi oleh ruang dan waktu. Pendidikan haruslah berjalan dinamis berdasarkan bakat dan dinamika anak. Ketika sebuah sistem pendidikan mampu membantu anak didiknya untuk mengembangkan kesadaran internal diri, sehingga mereka mampu memahami dirinya sebagai sosok yang merdeka, bebas dan berkehendak, itulah sebenarnya pendidikan yang berhasil.
Sistem persekolahan yang membebankan murid dengan target kurikulum yang diolah oleh ”kaum atas”, tanpa memberikan kesempatan dan ruang bagi anak didik untuk dapat mengembangkan bakat dan kreatifitasnya secara maksimal, sesungguhnya adalah sebuah penjajahan terhadap kesadaran manusia dengan mengarahkan mereka pada tujuan-tujuan yang telah diarahkan oleh sekolah. Sekolah yang bekerja untuk mengejar target kurikulum, berorientasi terhadap raport dan mendasarkan standar keberhasilan dari kwantitas nilai yang terukur merupakan sebuah sistem yang mengajarkan anak untuk hanya menjadi pribadi-pribadi ”pengikut” dan tunduk terhadap sistem, bukan pribadi ”idealis dan kreatif” yang secara merdeka memiliki tanggungjawab mampu membangun dan membuka kesempatan bagi sendiri maupun orang lain. Sekolah selayaknya harus mampu menjadi lapangan dimana anak-anak kita bisa menari bebas dan bergembira dengan setiap potensi dan keinginan mereka untuk dikembangkan secara maksimal.. Bukan penjara dengan setumpuk buku yang harus dihapal dan target kurikulum yang mengikat mereka sehingga tak mampu bernafas secara merdeka.
Sistem yang membatasi dan hanya mengakui persekolahan formal sebagai satu-satunya sistem pendidikan yang diakui, adalah sebuah pembodohan terhadap masyarakat. Pendidikan semacam ini, membatasi dan mengikat dirinya pada sistem yang dikurung oleh empat dinding sebuah ruangan kelas adalah penjajahan terhadap kemerdekaan setiap individu untuk dapat belajar dan mencerdaskan dirinya secara merdeka. Anak-anak yang tidak keluar dari sebuah ”pabrik” yang disebut sekolah, secara sistemik akan teralienasi terhadap berbagai perangkat negara dan masyarakat yang diakui secara formal. Tanpa Ijazah TK, seorang anak takkan bisa mengecap bangku SD, padahal kemampuan dan bakatnya barangkali sama saja atau bisa lebih baik dari anak-anak TK secara umum karena ia dibimbing secara pribadi oleh orangtuanya di rumah. Seorang guru tak bisa mengembangkan kualifikasinya secara maksimal sepanjang ia tidak memiliki cukup piagam, surat penghargaan ataupun bukti-bukti formal untuk syarat akreditasnya. Sistem telah memenjarakan pendidikan kita pada ijazah dan persoalan legal formal yang korespondensinya dengan skill dan kemampuan pribadi tak bisa dipertanggungjawabkan secara utuh.
Karenanya, selain adanya pendidikan formal, perlu juga dikembangkan pendidikan alternatif yang membebaskan dan mandiri. Pembebasan berarti keluar dari belenggu aturan formal yang membuat murid tidak kritis dan tidak kreatif. Sedang kemandirian berarti belajar tanpa bergantung apapun dan siapapun. Sebagai contoh dari pendidikan jenis ini yang cukup berhasil adalah SMP Qoryah Thoyyibah di Desa Kalibening Kecamatan Tingkir, sebelah timur Kota Salatiga. Mudjab sang pendiri, mengatakan bahwa sekolah alternatif ini didirikan karena selama ini lembaga pendidikan formal membelenggu anak dengan sederet aturan yang tidak jelas kepentingannya buat si anak. Seperti baju seragam, sepatu seragam dan masuk harus jam 7 pagi. Sekarang anak-anak lebih banyak diperlakukan seperti robot; harus nurut, anak untuk kurikulum, sarat kekerasan, dan kadang sekedar mengejar nilai bukan proses. Untuk itulah, para pengelola SMP QT membebaskan para peserta didiknya belajar menurut keinginan. Sumber pembelajaran telah tersedia tanpa batas. Bahkan pada persoalan hidup yang muncul setiap hari.
Sekolah ini mencoba menawarkan pendidikan bermutu dan murah. Bermutu bukan sekedar peringkat tinggi, tapi yang lebih penting mereka memberdayakan peserta didik dalam menghadapi realitas kehidupan sekitar. Metode pembelajaran SMP QT terfokus kepada anak didik, bukan guru. Dalam pendekatan seperti ini, anak-anak diberi kebebasan untuk belajar darimana saja, apa saja, dan tidak harus di kelas. Semuanya diserahkan kepada anak didik. Tidak jarang kalau kelas mereka kosong, karena murid-muridnya sedang asyik belajar di sawah, ladang atau sungai.
Prestasi siswanya ternyata juga tidak kalah dengan sekolah formal, Salah seorang siswanya menulis buku dari hasil risetnya dan menerima Indonesian Creative Award 2006 dari Yayasan Cerdas Kreatif Indonesia pimpinan Seto Mulyadi. Tak sampai di situ, sejumlah novel pop dan kumpulan puisi yang diproduksi murid sekolah ini sudah diterbitkan Penerbit Matapena, Yogyakarta. Menyusul kemudian kumpulan puisi, katalog lukisan, serta presentasi tertulis dan vcd berbagai mata pelajaran. Kini murid-murid sekolah itu sedang mempersiapkan sebuah album musik dan film hasil ciptaan mereka.
Sungguh, pendidikan yang baik harus bisa membebaskan anak untuk berkreasi, mengekspresikan perasaannya, dan sebagainya. Tidak membebani anak dan tidak menjadikan sekolah itu seperti penjara. Dalam diri anak didik harus muncul kesadaran bahwa pendidikan itu untuk dia, belajar itu adalah hak bukan kewajiban.
ReadMore...
Menyelami Jiwa Mendidik Seorang Guru
Ikatan Guru Indonesia,
Oleh: Anton Kuswoyo
Pemerhati Pendidikan, tinggal di Banjarbaru
e-mail: kuswoyo_anton@yahoo.co.id
Guru adalah pekerjaan profesi yang sangat mulia. Dikatakan sangat mulia karena peran seorang guru tidak hanya sebagai pengajar, lebih dari itu guru dengan susah payah mendidik dan memberi suri tauladan kepada siswa-siswanya. Guru mempunyai dedikasi tinggi untuk menjadikan kehidupan siswa lebih bermakna dan potensi mereka terjelmakan. Dalam mengajar, guru memberikan inspirasi dan motivasi kepada siswa-siswanya.
Proses belajar mengajar adalah fenomena yang kompleks. Sebelum mengajar, seorang guru sudah menyiapkan bahan yang akan diajarkan sebaik-baiknya. Di dalam kelas guru berusaha semaksimal mungkin mengajak siswanya belajar. Dengungan siswa yang tertarik mengikuti pelajaran, tangan-tangan teracung penuh antusias, tubuh-tubuh condong ke depan penuh rasa ingin tahu, semua itulah suasana belajar yang diharapkan seorang guru. Setiap kata, pikiran, tindakan dan interaksi dengan siswa merupakan momen belajar.
Mengajar adalah hak untuk diraih dan diberikan oleh siswa. Belajar melibatkan semua aspek kepribadian manusia, pikiran, perasaan, bahasa tubuh, pengetahuan, sikap dan keyakinan untuk berhasil. Untuk dapat menjalankan itu semua, seorang guru harus bisa memasuki dunia siswa. Untuk menarik keterlibatan siswa, guru harus membangun hubungan, yaitu dengan menjalin rasa simpati dan saling pengertian. Hubungan akan membangun jembatan menuju kehidupan-bergairah siswa, membantu membuka jalan memasuki dunia-baru mereka, dan berbicara dengan bahasa hati-mereka. Membangun hubungan memerlukan niat, kasih sayang dan rasa saling pengertian.
Di dalam kelas guru mengajarkan kepada siswa-siswanya berbagai ilmu pengetahuan. Mengajar bukanlah perkara mudah, karena guru tidak hanya sekedar menyampaikan ilmu, melainkan harus tahu bagaimana siswa-siswanya bisa menerima ilmu yang diajarkannya. Di sinilah nilai lebih seorang guru. Menghadapi puluhan siswa yang sifatnya berbeda-beda butuh suatu keterampilan khusus. Mengajar tidak hanya menyampaikan metode saja, tetapi juga menjalin komunikasi dua arah dengan siswa. Kemampuan untuk menjalin komunikasi inilah poin penting dalam mengajar. Bagaimana guru berbicara di depan kelas, menyampaikan pendapat, menjawab pertanyaan siswa, bahkan sampai bagaimana guru mengeluarkan humor-numor segar, untuk menghidupkan suasana kelas. Kadang siswa merasa tidak nyaman dengan gurunya, tidak nyambung dengan pelajaran yang disampaikan, enggan untuk bertanya karena gurunya tidak menanggapi pertanyaan dengan bahasa yang baik. Ini adalah masalah serius, jika siswa sudah merasa tidak nyaman dengan guru, maka sulit baginya untuk dapat menerima materi pelajaran yang disampaikan, sulit menerima ilmu yang diajarkan, bahkan merasa malas untuk mengikuti pelajaran di kelas. Kadang siswa suka kepada guru yang berjiwa muda, supel dalam pergaulan dengan siswa, dan tidak membatasi diri dengan siswa, sabar, pengertian dan mau mengerti kesulitan siswa, enak diajak diskusi maupun ngobrol ringan. Guru seperti inilah biasanya menjadi idola para siswa. Tapi tentunya masih dalam batas-batas hubungan antara guru dan murid.
Oleh sebab itu, langkah awal dalam mengajar adalah menjalin komunikasi dan memahami karakter tiap siswa. Karena kemampuan tiap siswa tidak sama, ada yang cepat paham ada yang lambat, ada yang perlu diulang-ulang beberapa kali baru mengerti, ada yang punya gaya belajar auditori, kinestetik maupun visual. Menghadapi berbagai sifat siswa memang perlu pendekatan khusus. Tiap siswa kadang perlu perlakuan yang berbeda-beda. Intinya adalah bagaimana membuat semua siswa nyaman dalam belajar. Tentu hal ini memerlukan kesabaran dan ketekunan seorang guru. Mendidik manusia memang susah, dan peran guru sangat menentukan di sini.
Bersifat terbuka dan bersahabat dengan siswa perlu dilakukan oleh seorang guru. Apalagi menganggap bahwa siswa adalah seolah-olah anaknya sendiri, sehingga tumbuh kasih sayang dalam diri guru kepada semua siswanya. Siswa pun merasa nyaman berada di dekat gurunya, sehingga proses transfer ilmu dari guru kepada siswa akan menjadi lebih mudah. Berkomunikasi dengan luwes dan mengajak siswa aktif di kelas akan menambah keharmonisan dalam proses belajar mengajar.
Memberikan suri tauladan dan contoh nyata dalam perilaku sehari-hari juga merupakan tugas guru. Mendidik artinya mengajarkan dan memberikan tauladan mengenai budi pekerti, moral, etika dan sopan santun. Sehingga kelak siswanya benar-benar menjadi generasi penerus yang berilmu serta berakhlakul karimah. Lebih-lebih di zaman sekarang ini, merosotnya moral dan etika anak-anak muda. Di satu sisi ini adalah akibat dari globalisasi dan pengaruh perkembangan teknologi yang semakin pesatnya, tapi di sisi lain ini adalah indikator pendidikan moral di sekolah-sekolah yang masih harus ditingkatkan lagi ke arah yang lebih baik. Mendidik tidak hanya memberikan berbagai konsep atau ajaran, tetapi bagaimana guru memberikan contoh langsung dalam perilakunya sehari-hari, dalam ucapannya, baik itu yang dilihat langsung oleh siswa maupun tidak. Jadi sebelum mendidik siswa, memang idealnya seorang guru sudah mendidik dirinya sendiri. Walaupun guru juga manusia yang tidak mungkin sempurna, tidak mungkin lepas dari salah hilaf, tapi berusaha untuk menjadi guru yang baik itu perlu dilakukan.
Di sinilah perlunya ”jiwa” mendidik seorang guru. Jika seorang guru sudah mempunyai jiwa mendidik, maka dalam perilaku dan ucapannya akan selalu mengandung ajaran-ajaran dan tauladan yang baik.
Guru juga harus bisa memberikan motivasi kepada siswa-siswanya. Menumbuhkan semangat belajar dan mendorong untuk selalu berprestasi. Mengarahkan bakat siswa dan turut mengembangkan potensi yang dimiliki siswanya. Menjadi tempat curhat dari hati ke hati, tempat konsultasi dan bertukar pengalaman.
Memang begitu berat tugas seorang guru. Itulah profesi, yang bukan hanya sekedar pekerjaan, tapi juga bakat dan keikhlasan untuk mengabdi, bukan hanya sekedar melaksanakan kewajiban, tapi juga ibadah untuk mengharap rihdo Allah.
Di tanganmu wahai guru, nasib bangsa dan generasi muda ini. Untuk semua guru di Indonesia, semoga terus berkarya membangun bangsa.
ReadMore...